Tuesday, April 21, 2015

Mencatat Cita-cita Vania (Fase II)

Setelah cita-cita fase pertama saat TK dulu, kini cita-cita Vania berubah lagi :-D

Tak mengapa... Perubahan-perubahan seperti ini akan terus Bunda catat.

Lucunya, perubahan cita-cita Vania kali ini jauh lebih spesifik.


Semenjak masuk SD, Vania sudah menyebutkan perubahan cita-citanya ini. Namun memang belum Bunda catat. Ternyata sampai sekarang pun cita-citanya masih sama. :-D


Vania ingin jadi guru!

Hihihi...

Dan, lucunya, ia ingin menjadi guru kelas 1 SD, dan lebih spesifik lagi di kelasnya sendiri yang sekarang ia menjadi muridnya. Hehehe...

Pekerjaan utama guru dengan pekerjaan sampingan menjadi seorang pelukis, karena hobinya Vania menggambar... :-D

Baiklah, Vania...

Vania ini anaknya sangat pemalu dan cenderung diam di lingkungan baru. Wah, ini kesempatan buat saya untuk memintanya berubah. Kalau mau jadi guru kan harus banyak bicara dan berani bercerita.

Alhamdulillah ada kegiatan storytelling tempo hari di sekolah, dan Vania mau bercerita di depan teman-temannya, walau dengan suara yang masih sayup-sayup. Hehehe...


Seorang anak memang butuh stimulasi dari mana saja. Sejauh itu positif, Bunda akan selalu mendukung apapun cita-cita Vania, walau berubah-ubah sekalipun. :-)

Selamat Hari Kartini untuk teman-teman Vania...

Gantungkan cita-citamu setinggi langit, dan berusahalah seoptimal mungkin untuk mencapainya. Semangat!


6 comments:

  1. NNAmanya masih anak-anak ya suka berubah, untung bundanya sabar nih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehehehe... lucu mbak kalau direkam jejak perubahan cita-cita ini... untuk kenang2an... :-D

      Delete
  2. wah Ibu guru yang suka story telling..pasti disuka deh..heubat deh cita2nya Vania

    ReplyDelete
  3. setiap anak, cita-citanya masih suka berubah-ubah ya, Mbak. Keke dna Nai juga begitu :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya Mom, semangat selalu untuk Keke dan Nai ;-)

      Delete

Terima kasih sudah berkunjung ke blog Vania ^_^